2024-10-25 13:05:19 | category : BIS | company id : EKOM
29847026 IQPlus, (25/10) - Direktur Eksekutif Institute for Development of Economics and Finance (Indef) Esther Sri Astuti menyarankan Pemerintah untuk memasukkan delapan sektor yang memiliki potensi pengolahan bahan mentah, untuk masuk dalam daftar 26 komoditas hilirisasi yang bakal diprioritaskan oleh Presiden Prabowo. Esther dihubungi di Jakarta, Jumat menyatakan delapan sektor tersebut antara lain perkebunan, kehutanan, perikanan, kelautan, mineral, batu bara, minyak, dan gas. "Ini sektor yang ada komoditas mentahnya dan selama ini Indonesia mengekspor komoditas mentah ini," ujarnya. Disampaikannya, pemerintah bisa mulai menerapkan strategi secara bertahap dengan memilih komoditas dari delapan sektor tersebut untuk bisa dilakukan diversifikasi produk, sehingga bisa memacu penjualan ekspor berdasarkan kebutuhan pasar. Lebih lanjut, ia menyampaikan dengan membentuk ekosistem industri dari delapan sektor tersebut dari hulu sampai hilir, serta memastikan teknologi dalam proses pengolahan bisa dikuasai dengan baik, maka keinginan Asta Cita Prabowo-Gibran untuk memacu pertumbuhan ekonomi di atas 8 persen bisa terwujud. "Tapi butuh waktu untuk bisa membentuk ekosistem tersebut," katanya. (end/ant)