Market Break 191107

Selamat siang,

 

IHSG anjlok di penutupan sesi pertama ini meskipun sempat dibuka menguat. Indeks ditutup 82.22 poin (-1.32%) ke level 6,135.32. Indeks melemah ditengah aksi jual asing terhadap saham-saham bluechip, meskipun cadangan devisi Indonesia tercatat naik ke level USD126.7 miliar di bulan Oktober ini. Asing mencatatkan net sell sebesar Rp 570 miliar di seluruh pasar dengan saham BBRI dan TLKM menjadi net top seller, sedangkan saham MNCN dan BOLA menjadi net top buyer. Saham penekan terbesar indeks adalah BBRI -4.57%, TLKM -2.43%, HMSO -3.37%, ASII -2.56% dan BMRI -2.15%, sementara saham penopang indeks adalah MPRO +22.13% dan TAMU +7.69%.

 

Seluruh sektor melemah yang dipimpin oleh  sektor aneka industry -1.93%, finance -1.79%, mining -1.60%, konsumen -1.55%, infrastruktur -1.33%, manufaktur -1.16%, trade -0.91%, agri -0.80%, property -0.28% dan industry dasar -0.15%. Saham teraktif berdasarkan value adalah BBRI dan TLKM, top gainers adalah BMSR +27.72% dan ARTO +25.00%, sedangkan top loser adalah ARMY -34.43% dan ANDI -25.00%.

 

Bursa Asia bergerak mixed cenderung melemah akibat kekhawatiran proses kesepakatan dagang AS dan China setelah adanya laporan yang mengatakan Donald Trump dan Xi Jinping belum akan bertemu hingga Desember. Indeks Nikkei 225 +0.22%, Hang Seng +0.22% dan Shanghai -0.39%, Straits Times +0.40%.

 

Disclaimer On

 

 


Lastest Post