Stock_Pic_060120

Bursa Amerika ditutup jatuh setelah insiden pembunuhan komandan militer Iran oleh pesawat tanpa awak Amerika membuat para Investor mengurangi porsi asset berisiko. DOW 30  -0.81%, Nasdaq -10.79%, S&P 500 -0.71%.

 

Bursa saham eropa ditutp menguat setelah rilis data PMI Desember Jerman dan Perancis yang tumbuh diatas estimasi. . FSTE 100 +0.82%, DAX +1.03%, CAC 40 +1.06%

 

Bursa Saham Asia mayoritas dibuka melemah pasca insiden pembunuhan pangkima militer Iran oleh drone AS jumat lalu membuat tensi Geopolitik dikawasan Timur Tengah memanas dikhawatirkan akan adanya serangan balasan dari pihak Iran. Indeks Nikkei -2.7%, Shanghai +0.04%, Hangseng +0.84%, SET -0.05%, KOSPI -0.90%

 

Harga minyak menguat menyentuh level tertinggi sejak April 2019 akibat meningginya tensi Geopolitik kawasan Timur Tengah antara US – Iran pasca pembunuhan Jenderal Iran. Sementara harga emas ikut reli menyentuh level tertinggi sejak April 2013 akibat krisis Geopolitik Timur Tengah. WTI Oil +1.34%, Brent Oil +2.04%. Gold +1.783%

 

IHSG pada perdagangan hari ini diperkirakan akan mengikuti Bursa Regional dimana akan ada aksi profit taking minor. Selain itu tensi ketegangan terkait Natuna anatar pemerintah RI dan China turut membuat investor memilih wait and see. Range IHSG 6250-6350.



Lastest Post