News

ERICK KUMPULKAN GARUDA-PELITA DAN AIRNAV DEMI KESELAMATAN PENERBANGAN

2025-01-02 16:46:50 | category : BIS | company id : GIAA

00160274 IQPlus, (2/1) - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir mengumpulkan Direktur Utama Garuda Indonesia, Citilink, Pelita Air, InJourney Airports hingga AirNav demi mewujudkan keselamatan penerbangan dalam hingga luar negeri. "Hari ini saya rapat bersama Garuda, Citilink, Pelita, Airport, dan AirNAV untuk tiga hal," kata Erick dalam jumpa per di Jakarta, Kamis. Erick mengadakan rapat dengan berbagai pihak terkait keselamatan penerbangan Indonesia. Rapat tersebut melibatkan Garuda Indonesia, Citilink, Pelita Air, InJourney Airports dan Perum Lembaga Penyelenggara Pelayanan Navigasi Penerbangan Indonesia (LPPNPI) atau AirNav Indonesia. Erick menyampaikan pentingnya memastikan keselamatan penerbangan, baik domestik maupun internasional. Kejadian kecelakaan pesawat terbang yang terjadi di beberapa negara menjadi perhatian serius dalam pertemuan itu. "Satu, kita tahu hampir 10 hari terakhir ini banyak sekali terjadi kecelakaan pesawat terbang. Yang bahkan korbannya sangat tinggi seperti yang ada di Korea kemarin," ujar Erick. (end/ant)

Start learning, Fast Earning

Easy guide to Start

Download ProClick

Customer Service
021 – 5093 1888
customerservice@profindo.com