News

GTS INTERNASIONAL (GTSI) SUDAH GUNAKAN DANA IPO SEBESAR Rp99,4 MILIAR

2024-01-10 10:46:39 | category : BIS | company id : GTSI

00938571 IQPlus, (10/1) - PT GTS Internasional Tbk. (GTSI) emiten Angkutan Laut Dalam Negeri untuk Barang Khusus,Angkutan Laut Luar Negeri untuk Barang Khusus, dan Aktivitas Perusahaan Holding menyampaikan hasil realisasi penggunaan dana hasil penawaran umum saham perdana (IPO) per tanggal 31 Desember 2023. Tammy Meidharma Direktur utama GTSI dalam keterangan tertulisnya Selasa (9/1) menyampaikan bahwa Perseroan memperoleh IPO efektif pada 8 September 2021 sebesar Rp240 miliar dengan biaya sebesar Rp16,5 miliar. Dengan demikian GTSI mendapatkan hasil IPO sebesar Rp223,4 miliar. Selanjutnya GTSI menggunakan sebesar Rp19 miliar untuk pembelian dan modfikasi kapal LNG serta modal kerja sebesar Rp44,6 miliar dan penyertaan ke PT. Anoa Sulawesi Regas sebesar Rp35,7 miliar.Dengan realisasi penggunaan Dana IPO tersebut, GTSI sudah menggunakannya sebesar Rp99,4 miliar. GTSI masih menyimpan dana IPO sebesar Rp123,9 miliar dengan rincian sebagai Deposito di Bank BRI sebesar Rp50 miliar dengan bunga 6,25% dan sebesar Rp73,9 miliar sebagai Taplus Bisnis non perorangan di Bank BNI dengan bunga 2,5%. (end)

Start learning, Fast Earning

Easy guide to Start

Download ProClick

Care Center
021 – 8378 0888
Dealing Room
021 – 8378 0900