News

WAMEN HELVI UNGKAP SKEMA NAIKKAN KELAS USAHA ULTRA MIKRO KE EKSPOR

2025-01-20 07:46:53 | category : BIS | company id : EKOM

01927889 IQPlus, (20/1) - Wakil Menteri Usaha Mikro Kecil dan Menengah (Wamen UMKM) Helvi Moraza mengungkapkan skema untuk menaikkan kelas pelaku usaha ultra mikro agar bisa ekspor yaitu melalui kolaborasi, pembiayaan, dan pendampingan. Helvi yang ditemui di sela melakukan kunjungan kerja di PT Permodalan Nasional Madani (PNM) Cabang Makasar, di Kota Makassar, Sulawesi Selatan, Jumat mengatakan bahwa pihaknya fokus untuk meningkatkan produktivitas dan kualitas sektor UMKM dengan berbagai program strategis. "Ada program namanya UMKM Naik Kelas. Dan kemarin Bapak Menteri UMKM (Maman Abdurrahman), waktu kunjungan ke Palembang, beliau sudah meminta agar PNM mengeluarkan paling tidak 10 top talent yang akan kita naik kelaskan," kata Helvi. Melalui upaya ini, diharapkan pelaku usaha ultra mikro bisa bertransformasi menjadi pelaku ekonomi yang lebih efisien dan kompetitif, sejalan dengan target pemerintah menjadikan Indonesia sebagai kekuatan ekonomi global pada 2045 dengan melibatkan UMKM. Meski begitu, dia menuturkan bahwa proses peningkatan UMKM memerlukan kerjasama berbagai pihak mulai pemerintah termasuk perguruan tinggi. Salah satu kunci utama dari program ini adalah kolaborasi lintas sektor yang akan mempercepat transformasi UMKM. Dia menerangkan, UMKM yang berada di level paling bawah akan dibina oleh berbagai lembaga, salah satunya oleh PT Permodalan Nasional Madani (PNM), yang memiliki peran vital dalam mengembangkan UMKM dari paling bawah. PNM diharapkan dapat melahirkan minimal 10 top talent UMKM yang akan diakselerasi untuk naik kelas. "Ada elemen kolaborasi semua pihak. Nah, di tingkat bottom, paling bawah, inilah yang dikerjakan PNM. Nah, lepas dari sini ketika dia meningkat kecil, kita usahakan ke KUR (Kredit Usaha Rakyat)," ujarnya. (end/ant)

Start learning, Fast Earning

Easy guide to Start

Download ProClick

Customer Service
021 – 5093 1888
customerservice@profindo.com