News

LAKUKAN INOVASI, JAST KOLABORASI DENGAN BPJS KESEHATAN TINGKATKAN LAYANAN MASYARAKAT

2024-03-08 08:59:30 | category : BIS | company id : JAST

06732280 IQPlus, (8/3) - PT Jasnita Telekomindo, Tbk (JAST) berpartisipasi dalam acara 17th ISSA International Conference on Information and Communication Technology in Social Security, yang diselenggarakan di Bali pada tanggal 6-8 Maret 2024. Acara tersebut dihadiri oleh 400 partisipan, 126 institusi, 77 Negara. Hadir mendampingi BPJS Kesehatan dalam layanan WhatsApp Business Pandawa BPJS Kesehatan, PT Jasnita Telekomindo, Tbk sebagai penyedia layanan, diwakili ole Sri Akhadah sebagai Director Commercial (Smart Cities & ICT). Konferensi ini berfokus untuk menunjukkan bagaimana transformasi digital berbasis data telah memungkinkan lembaga jaminan sosial berinovasi dalam layanan digital dan mencapai tujuan kelembagaan mereka. Konferensi ini juga akan menyoroti bagaimana penggunaan data yang aman membantu membangun ketahanan dan mengantisipasi bagaimana paradigma TIK yang baru dan terus berkembang akan terus mendorong transformasi digital. Maka dari itu, acara ini menjadi kesempatan bagi PT Jasnita Telekomindo, Tbk untuk memperkenalkan evolusi dari layanan call center menjadi contact center, yang kini telah menjadi fokus utama Jasnita. Sebagai perusahaan yang terus berkembang, Jasnita memahami betapa pentingnya memberikan layanan komunikasi yang terintegrasi danefektif kepada pelanggan. Layanan Contact Center Jasnita menyediakan berbagai saluran komunikasi dalam satuchannel, seperti WhatsApp Business Platform, VoIP, Sosial Media seperti Facebook, Instagram, Twitter, dan Telegram, juga video Meeting JasMeet. Jasnita yakin bahwa dengan layanan ini, dapat membantu perusahaan dan lembaga seperti BPJS Kesehatan dalam meningkatkan produktivitas dan kualitas layanan kepada masyarakat. Selain itu, PT Jasnita Telekomindo, Tbk juga memiliki kehormatan untuk berkolaborasi dengan BPJS Kesehatan dalam mengembangkan inovasi terbaru dalam layanan administrasi non tatap muka melalui aplikasi Pandawa. "Salah satu inovasi yang kami perkenalkan adalah teknologi pengenalan wajah yang memungkinkan identifikasi antara data swafotodenganfoto pada KTP yang dipegang peserta BPJS Kesehatan saat swafoto. Selain itu, Jasnita juga memperkenalkan inovasi pembacaan data nomor KTP dan Kartu Keluarga menggunakan Teknologi Optical Character Recognition (OCR) yaitu teknologi yang mengekstrak teks dari gambar. Teknologi ini memindai gambar GIF, JPG, PNG, dan TIFF, yang dapat mempercepat proses input data hingga 8 kali lipat," katanya. Sebagai informasi tambahan, PT Jasnita Telekomindo, Tbk saat ini merupakan penyedia layanan Pandawa tahun 2023, dan telah ditetapkan sebagai pemenang tender New Pandawa tahun 2024 hingga 2026 dalam pengadaan layanan Omnichannel. "Layanan yang kami tawarkan dalam aplikasi New Pandawa meliputi informasi, perubahan administrasi data kepesertaan, dan pengaduan, dan fitur-fitur Omnichannel Jasnita yang dimiliki terbukti mampu mendukung Pandawa dalam meberikan pelayanan prima. Jasnita berkomitmen untuk terus menghadirkan inovasi terbaik dalam layanan teknologi komunikasi, serta memberikan dukungan penuh kepada perusahaan dan lembaga dalam meningkatkan efisiensi dan kualitas layanan kepada masyarakat. Bila Anda membutuhkan layanan Contact Center, jangan ragu untuk menghubungi PTJasnita Telekomindo, Tbk," ujarnya. (end)

Start learning, Fast Earning

Easy guide to Start

Download ProClick

Care Center
021 – 8378 0888
Dealing Room
021 – 8378 0900