2024-10-28 08:51:18 | category : BIS | company id : BRIS
30131768 IQPlus, (28/10) - Direktur Utama PT Bank Syariah Indonesia Tbk Hery Gunardi menyatakan hingga September 2024 UMKM center milik perbankan tersebut telah membina sebanyak 4.029 pelaku usaha di berbagai wilayah di Tanah Air. "BSI UMKM Center tidak hanya memberikan akses pembiayaan, tetapi juga menyelenggarakan program pelatihan, pendampingan bisnis, serta membantu proses pemasaran produk para pelaku usaha," kata Direktur Utama PT Bank Syariah Indonesia Tbk Hery Gunardi di Banda Aceh, Sabtu. Ia menjelaskan lewat 4 unit BSI UMKM Center yang telah terbentuk di Tanah Air saat ini yakni di Provinsi Aceh, Yogyakarta, Surabaya, dan Makassar, perbankan tersebut terus mengoptimalkan pembinaan dan pembinaan untuk para pelaku UMKM. Adapun total pembiayaan yang telah disalurkan untuk pelaku UMKM sebesar Rp71,67 miliar. Ia menyebutkan khusus untuk BSI UMKM Center di Provinsi Aceh telah membina sebanyak 2.046 UMKM dengan total pembiayaan yang disalurkan sebesar Rp41,9 miliar. "Kami juga memfasilitasi business matching untuk membantu para pelaku UMKM memperluas jaringan bisnis mereka dan mengembangkan skala usaha," katanya. (end/ant)