News

OJK TERUS TINGKATKAN LITERASI KEUANGAN PADA MAHASISWA DI PAPUA

2024-10-31 15:16:57 | category : BIS | company id : EKOM

30454784 IQPlus, (31/10) - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Papua terus meningkatkan literasi dan inklusi keuangan kepada mahasiswa hal ini dilakukan agar membantu dalam mengelola keuangan dengan baik sehingga terhindar dari pinjaman online ilegal. Kepala Bagian Pengawasan Perilaku Pelaku Usaha Jasa Keuangan, Edukasi, Perlindungan Konsumen dan LMS OJK Papua Viktorinus Donny Vika Permana di Jayapura, Kamis, mengatakan kegiatan yang dilakukan ini dalam rangka bulan inklusi keuangan. "Melalui kegiatan tersebut diharapkan para mahasiswa dapat memanfaatkan produk dan layanan jasa keuangan yang sesuai sehingga mencapai kesejahteraan keuangan yang berkelanjutan," katanya. Menurut Donny,pada kegiatan tersebut pihaknya bersinergi bersama PT Bursa Efek Indonesia (BEI) Perwakilan Papua di mana selain literasi yang diberikan ada juga kompetisi Pasar Modal bertema .Papua Stock Investment Competition (PSIC) 2024.. "Melalui kompetisi tersebut juga diharapkan dapat mewujudkan masyarakat Indonesia yang memiliki indeks literasi keuangan yang tinggi," ujarnya. (end)

Start learning, Fast Earning

Easy guide to Start

Download ProClick

Care Center
021 – 8378 0888
Dealing Room
021 – 8378 0900