2024-11-04 13:41:55 | category : BIS | company id : EKOM
30849168 IQPlus, (4/11) - Menteri Sosial Saifullah Yusuf (Mensos Gus Ipul) mengatakan bantuan logistik dari Kementerian Sosial saat ini sudah meluncur guna membantu penanganan korban dampak erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki di Flores Timur, Provinsi Nusa Tenggara Timur. Dalam rilis yang disiarkan oleh pihaknya di Jakarta pada Senin, pihaknya telah mengirimkan bantuan dari gudang logistik di Sentra Efata di Kupang dan tim dari Direktorat Perlindungan Sosial Korban Bencana Alam (PSKBA) serta Taruna Siaga Bencana (Tagana) ke lokasi terdampak. "Saat ini yang utama adalah evakuasi korban, tim Tagana sudah ada di lokasi membantu evakuasi dan pencarian korban. Bersamaan pula bantuan logistik juga kami luncurkan," kata Menteri Sosial Saifullah Yusuf. Bantuan itu berupa 1.500 paket makanan siap saji dan 1.000 paket makanan anak. Selain itu, Kemensos juga mulai menyediakan kebutuhan pangan berupa dapur umum. Sementara untuk bantuan non-pangan, pihaknya juga telah mendistribusikan 400 lembar kasur, 500 lembar selimut, serta 300 paket family kit dan kids ware. Ia juga menyebutkan pihaknya telah menyalurkan 300 paket sandang dewasa dan anak, 400 lembar tenda gulung, 40 unit velbed, 10 unit tenda serbaguna, serta 2 unit toilet portable guna mendukung kebutuhan tempat tinggal dan sanitasi yang memadai bagi masyarakat terdampak. Mensos menerangkan Pemerintah Kabupaten Flores Timur saat ini telah menentukan tiga titik evakuasi sehingga Tim tagana pun turut bergabung dalam titik-titik evakuasi tersebut. (end/ant)