2024-11-19 10:54:27 | category : BIS | company id : EKOM
32339124 IQPlus, (19/11) - PT Pertamina Drilling Services Indonesia (Pertamina Drilling) resmi menggelar Drilling Innovation Forum (DIF) 2024. Dalam kegiatan ini, Pertamina Drilling menghadilkan Value Creation sebesar Rp 172.748.074.206. mengusung tema "Empowering Drilling Innovation for Sustainable National Energy Security", DIF 2024 berlangsung di Bale Sawala, Universitas Padjadjaran (UNPAD) Kampus Jatinangor, 13-14 November 2024. Terdapat 36 (tiga puluh enam) tim terpilih yang mempresentasikan hasil inovasinya di Forum kali ini. Kategorinya dimulai dari PC Prove 19 Tim, FT Prove 10 Tim, RT Prove 4 Tim dan I Prove 3 Tim. Selain itu Pertamina Drilling juga mengundang 4 (empat) Tim innovator dari UNPAD yang mempresentasikan hasil inovasinya di forum ini. Kegiatan ini dihadiri oleh Direktur Utama Pertamina Drilling, Avep Disasmita beserta jajaran Direksi & Manajemen, Rektor Universitas Padjadjaran, Prof. Arief S. Kartasasmita. Lalu DR., SPM(K), M.KES., PHD beserta Wakil Rektor 1 dan jajaran Pimpinan Universitas dan Fakultas, serta Pengelola Quality Management di lingkungan Subholding Upstream. Direktur Utama Pertamina Drilling dalam sambutannya mengungkapkan, .Pelaksanaan Forum DIF tahun ini terasa istimewa karena terwujud atas kolaborasi yang apik antara Pertamina Drilling dan UNPAD." Forum ini, kata dia, diselenggarakan dalam rangka mengapresiasi dan mendorong budaya improvement dan inovasi di lingkungan Pertamina Drilling yang dilaksanakan setiap tahunnya. "(DIF 2024) merupakan wujud dari komitmen Manajemen untuk meningkatkan kualitas dan daya saing perusahaan, serta menjadi momentum utama dalam perjalanan inovasi kita," tambah Avep. (end)