Market Break 191111

Selamat siang,

IHSG bergerak mixed namyn ditutup melemah -36.97 poin (-0.60%) ke level 6,141.02. Asing mencatatkan net sell sebesar Rp 134 miliar di seluruh pasar dengan saham BBRI dan BBNI menjadi net top seller, sedangkan saham BBCA dan PTBA menjadi net top buyer. Saham penekan terbesar indeks adalah BYAN -19.44% dan TLKM -0.97%, sementara saham penopang indeks adalah ICBP +1.11% dan SCMA +6.38%.

Sembilan sektor melemah yang dipimpin oleh  mining -3.19%, aneka industry -0.87%, infrastruktur -0.80%, property -0.57%, industry dasar -0.49%, manufaktur -0.46%, finance -0.44%, trade -0.34% dan consumer -0.31%, sedangkan satu sektor lain yang menguat adalah agri +1.40%. Saham teraktif berdasarkan value adalah BBRI dan BBCA, top gainers adalah SINI +34.43% dan ANDI +33.57%, sedangkan top loser adalah ARTO -25.00% dan MORE -24.78%.

Bursa Asia bergerak melemah dikarenakan kekhawatiran kesepakatan dagang setelah Trump membantah telah menyetujui pembatalan tariff impor yang diajukan oleh China. Indeks Nikkei 225 -0.62%, Hang Seng -2.26% dan Shanghai -1.29%, Straits Times -0.63%.

Disclaimer On


Lastest Post