IHSG pada perdagangan kemarin berakhir melemah mengikuti penuruan di bursa Asia usai dirilisnya data ekspor dan impor yang mengalami pelemahan. Adapun, sektor aneka industry dan perdagangan memimpin pelemahan IHSG kemarin. Meskipun demikian, Asing mencatatkan net buy sebesar Rp 497 miliar dengan saham BBRI dan ASII menjadi net top buyer, sementara saham UNTR dan BBCA menjadi net top seller. Kami memperkirakan IHSG pada hari ini mengalami pelemahan terseret dari pelemahan indeks di bursa global akibat data ekonomi China yang melemah. Adapun range pergerakan IHSG pada hari ini yakni 6304-6359. Saham yang diperhatikan adalah PTBA (buy),WSKT (buy), BBRI (SoS), CLEO (SoS), UNVR (SoS), dan ISAT (SoS)
DISCLAIMER ON