Pada perdagangan Kamis 15 Januari 2026, IHSG ditutup pada level 9.075,41 menguat +0,47%. Transaksi IHSG sebesar Rp28,25 T serta investor asing mencatatkan beli bersih sebesar Rp474 Miliar di Pasar Reguler. Pasar saham bergerak menguat didorong oleh penguatan sektor financial dengan khususnya big 4 banks yang dipimpin oleh BBNI dengan kenaikan +4,13%. Peningkatan tajam dari emiten sektor tekstil ditengarai akibat dari hasil rapat Presiden Prabowo mengenai target penguatan industri tekstil yang akan disuntik dana hinga Rp100 Triliun. ZATA, ESTI, hingga BELL memimpin penguatan sampai mencapai Auto Reject di harga tertingginya. Di minggu ini, sektor komoditi dikhawatirkan akan koreksi setelah penguatan tajam dalam 1 hingga 2 bulan terakhir, sektor financial, retail, hingga consumer goods diprediksi akan menguat dalam rotasi sektor. Pada perdagangan Senin 19 Januari 2026, IHSG diprediksi bergerak pada rentang 8.900 – 9.100. Saham – saham yang dapat diperhatikan seperti SCMA, BFIN, dan MDLN.