Selamat pagi,
Wall Street ditutup menguat pada perdagangan Selasa waktu setempat didorong rilis laporan kinerja beberapa perusahaan di kuartal I-2019 yang kuat mengalahkan perkiraan sehingga meredakan kekhawatiran mengenai perlambatan yang akan terjadi. Adapun, perdagangan di Wall Street pada Selasa mampu menghapus semua kerugian yang dicetak pada akhir 2018 dan mengakhiri perdagangan dengan mencetak rekor tertinggi sebelumnya yang pernah dicapai pada 20 September 2018. Selain itu, rilis data penjualan rumah baru di bulan Maret yang tumbuh 692,000 diatas estimasi 647,000 yang merupakan level tertinggi sejak November 2017 juga menjadi faktor pendorong indeks berada ke zona hijau. Dow Jones +0.55%, S&P500 +0.88%, dan Nasdaq +1.32%.
Bursa Eropa juga berhasil ditutup menguat ditengah investor menantikan laporan kinerja perusahaan di kuartal I-2019. Adapun, kenaikan di bursa Eropa terdorong menguatnya sektor migas menyusul kabar bahwa langkah Amerika Serikat meminta kepada negara pembeli minyak Iran untuk menghentikan pembelian. Selain itu, kinclongnya Wall Street usai merilis laporan kinerja keuangan dan rilis data ekonomi yang kuat juga turut mempengaruhi kenaikan di bursa Eropa. FTSE 100 +0.85%, DAX +0.11%, CAC40 +0.20%, dan Stoxx600 +0.23%
Harga minyak mentah ditutup menguat masih ditopang langkah AS untuk menghentikan impor minyak mentah Iran hingga mencapai nol. Adapun, kabar terbaru bahwa Gedung Putih telah mengeluarkan pernyataan bahwa Presiden Donald Trump telah memutuskan tidak akan lagi memberikan keringanan sanksi bagi negara-negara yang masih mengimpor dari Iran, dan memberikan batas waktu bagi mereka untuk menghentikan hingga 2 Mei 2019.
IHSG pada perdagangan kemarin mengalami technical rebound yang dipimpin menguatnya sektor pertambangan, aneka industri, dan consumer. Asing mencatatkan net sell sebesar Rp 139 miliar dengan saham BMRI dan BBRI menjadi net top seller, sedangkan saham BBCA dan BBNI menjadi net top buyer. Saham penopang kenaikan indeks UNVR dan TLKM, sementara saham penekan indeks adalah BMRI dan FREN. Kami perkirakan IHSG pada perdagangan hari ini masih melanjutkan kenaikan dengan range pergerakan 6409-6550. Saham yang diperhatikan adalah INDF (buy), PGAS (SoS), DOID (buy), ASII (buy), INKP (buy), dan GGRM (buy).
DISCLAIMER ON