TRADING_IDEA_170921

Profindo Research 17  September 2021

Bursa Amerika Serikat ditutup flat pada perdagangan Kamis (16/9). Rilis data retail sales yang berada jauh diatas ekspektasi menandakan ekonomi US telah membaik, dan investor beranggapan hal tersebut akan mempengaruhi keputusan The Fed untuk mulai melakukan tapering pada pertemuan minggu depan.Dow30 -0.18%, S&P500 -0.15% Nasdaq +0.13%

Bursa Eropa menguat pada perdagangan Kamis (16/9), mengabaikan tren pelemahan di pasar Amerika Serikat (AS) dan China berkat rilis data ekonomi Benua Biru serta kebijakan bank sentral Eropa (European Central Bank/ECB).DAX +0.23%, FTSE100 +0.16%, CAC40 +0.59%

Mayoritas bursa Asia kembali ditutup di zona merah pada perdagangan Kamis (16/9), di tengah banyaknya sentimen negatif yang hadir di pasar keuangan Asia pada hari ini, di mana mayoritas terjadi di China.Nikkei -0.62%, HSI -1.46%, Shanghai -1.34%, Kospi -0.74%.

Harga emas dunia ditutup melemah pada perdagangan Kamis (16/9) rilis data retail sales yang mengakibatkan yield US Treasury meningkat. Harga minyak WTI melemah setelah tingkat produksi minyak US yang terganggu akibat badai berangsur pulih.Gold -2.29%, WTI Oil -0.07%

Indeks Harga Saham Gabungan

IHSG pada perdagangan Kamis 16 September 2021 ditutup pada 6109 atau stagnan. IHSG bergerak sideways diantara resisten 6140 dan support 6100. Stochastic positif dan MACD bergerak mendatar pada area oversold. Transaksi IHSG sebesar 11.702 Trilyun, Sektor idxhealth dan idxtechno menjadi sektor pemberat IHSG. Asing netbuy 428.42 Milyar. Pada perdagangan Jumat 17 September 2021, IHSG diprediksi berpotensi bergerak sideways dengan support pada 6100 dan resisten pada 6160. Saham saham yang dapat diperhatikan BBTN, CENT, INKP, MLPL, PGAS, UNVR.

Disclaimer ON


Lastest Post