Daily Research 05 Maret 2024

Profindo Research 5 Maret 2024

Bursa Saham Amerika bergerak melemah pada Senin (04/03), didorong oleh sikap wait and see pelaku pasar menjelang rilis data ekonomi dan pernyataan dari ketua Fed Jerome Powell.

DJIA -0.25%, Nasdaq -0.41%, S&P500 -0.12%

 

Bursa Saham Eropa bergerak melemah pada Senin (04/03). Dipicu oleh sikap wait and see investor jelang berlangsungnya pertemuan kebijakan moneter European Central Bank.

FTSE 100 -0.55%, Dax -0.11%, CAC40 +0.28%

 

Bursa Saham Asia-Pasifik bergerak menguat pada Senin (04/03), Bursa Asia menguat pada Senin, mengekor kenaikan Wall Street pekan lalu, didorong oleh kesaksian Gubernur Federal Reserve Jerome Powell di Kongres.

Nikkei +0.50%, HSI +0.04%, Shanghai +0.41%

 

Harga emas menguat ke level $2122.20 pada Senin (04/03), Harga minyak WTI melemah di level $78.86 pada Senin (04/03).

Gold +1.25%, WTI Oil -1.39%

 

Indeks Harga Saham Gabungan

 

Pada perdagangan Senin 4 Maret 2024, IHSG ditutup pada level 7276.75 melemah -0.48%. IHSG kembali terkoreksi ke level psiklogis 7200, setelah beberapa hari bertahan di level psikologis 7300.

IHSG ditutup di zona merah di tengah mulai keluarnya asing dari pasar keuangan dalam negeri. Dari eksternal baik dari China dan AS pun masih menjadi perhatian pelaku pasar. China sebagai negara terbesar di Asia yang memiliki dampak besar bagi negara tetangganya, diperkirakan memiliki pertumbuhan ekonomi yang kurang dari 5% di tahun ini.

Transaksi IHSG sebesar 7.6 T serta asing net sell sebesar 266.87 M. Secara sektoral, sektor teknologi menjadi pemberat IHSG. sementara dari saham BBCA, GOTO, BREN, BBRI .turut  menjadi pemberat pergerakan IHSG sampai akhir perdagangan.

Pada perdagangan Selasa 5 Maret IHSG diprediksi akan bergerak konsolidasi cenderung melemah kembali pada rentan 7234 - 7300. Saham – saham yang dapat diperhatikan seperti TOBA, MAHA, AMRT, KLBF.

Disclaimer On


Lastest Post