News

SUMI TRAKTOR TAMBAH KEPEMILIKAN SAHAM SUPERKRANE (SKRN)

2024-01-11 14:03:40 | category : BIS | company id : SKRN

01050444 IQPlus, (11/1) - PT Sumi Traktor Perkasa selaku pemegang saham pengendali PT Superkrane Mitra Utama Tbk. (SKRN) telah menambah porsi kepemilikan sahamnya pada tanggal 9 Januari 2024. Eddy Gunawin Corporate Secretary SKRN dalam keterangan tertulisnya Kamis (11/1) menuturkan bahwa PT Sumi Traktor Perkasa telah membeli sebanyak 6.572.500 dan sebanyak 33.427.500 lembar saham SKRN di harga Rp498-Rp200 per saham senilai Rp19,9 miliar. Sebagai informasi, PT Sumi Traktor Perkasa juga pernah membeli sebanyak 12.500.000 lembar saham SKRN di harga Rp585 per saham pada tanggal 8 Desember 2023. "Tujuan transaksi ini adalah untuk Investasi dengan kepemilikan saham langsung ,"tuturnya. Pasca pembelian maka kepemilikan saham PT Sumi Traktor Perkasa di SKRN bertambah menjadi 4,45 miliar lembar saham setara dengan 59,433% dibandingkan sebelumnya sebanyak 4,41 miliar lembar saham setara dengan 58,9%. (end)



Tanggal Category Headline Details
2024-01-11 14:03:40 BIS SUMI TRAKTOR TAMBAH KEPEMILIKAN SAHAM SUPERKRANE (SKRN) 01050444 IQPlus, (11/1) - PT Sumi Traktor Perkasa selaku pemegang saham pengendali PT Superkrane Mitra Utama Tbk. (SKRN) telah menambah porsi kepem... Readmore
2024-01-11 13:41:18 BIS IKAPHARMINDO PUTRAMAS (IKPM) MASIH SIMPAN DANA IPO SEBESAR Rp39,19 MILIAR 01049148 IQPlus, (11/1) - PT Ikapharmindo Putramas Tbk. (IKPM) menyampaikan realisasi penggunaan dana hasil penawaran umum perdana saham (IPO) per t... Readmore
2024-01-11 13:28:05 BIS LIO SUDARTO TAMBAH KEPEMILIKAN SAHAM TOTL 01048367 IQPlus, (11/1) - Lio Sudarto selaku Direktur PT. Total Bangun Persada Tbk. (TOTL) telah menambah porsi kepemilikan sahamnya pada tanggal 1... Readmore
2024-01-11 13:31:45 BIS PEFINDO TETAPKAN PERINGKAT idA UNTUK LONTAR PAPYRUS 01048540 IQPlus, (11/1) - PEFINDO menetapkan peringkat "idA" untuk PT Lontar Papyrus Pulp & Paper Industry (LPPI) dan obligasi yang diterbitkan. Pr... Readmore
2024-01-11 13:20:22 BIS MENPAREKRAF FOKUS GARAP PARIWISATA BERKELANJUTAN DI 2024 01047832 IQPlus, (11/1) - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno fokus menggarap pengembangan pariwisata berkelanjutan di... Readmore

Start learning, Fast Earning

Easy guide to Start

Download ProClick

Care Center
021 – 8378 0888
Dealing Room
021 – 8378 0900