2024-11-05 10:14:21 | category : BIS | company id : EKOM
30936767 IQPlus, (5/11) - Kepala Dinas Penanaman Modal, Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) Endri menyampaikan realisasi investasi masuk di provinsi ini sudah mencapai Rp18,13 triliun pada 2024. "Terhitung dari Januari hingga September 2024 saja ini," ujar Endri, di Banjarbaru, Senin. Dia mengungkapkan, investasi tertinggi sampai saat ini dari Penanaman Modal Dalam Negeri (PMDN) yang mencapai lebih Rp12 triliun. "Total ada sebanyak 8.255 proyek pada investasi PMDN ini," ujarnya lagi. Sedangkan, kata dia pula, untuk investasi pada Penamaan Modal Asing (PMA) sebesar Rp5,9 triliun dengan jumlah 884 proyek. Endri menyampaikan, data tersebut sesuai paparan realisasi investasi PMDN/PMA Kementerian Investasi/Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) dan daftar Laporan Kegiatan Penanaman Modal (LKPM) Kalsel Kedeputian Pengendalian Pelaksanaan Penanaman Modal Kementerian Investasi/BKPM. "Masuknya investasi tertinggi di Kabupaten Kotabaru, Tanah Bumbu dan Kota Banjarmasin," kata Endri. Dia merincikan, untuk tiga daerah tertinggi masuknya investasi tersebut, yakni di Kabupaten Kotabaru mencapai Rp4,6 triliun, Kabupaten Tanah Bumbu sebesar Rp3,7 triliun, dan Kota Banjarmasin sebesar Rp3,1 triliun. Adapun untuk sektor investasi yang tertinggi pada pertambangan yang mencapai Rp10 triliun, selanjutnya sektor transportasi, gudang dan telekomunikasi sekitar Rp2,4 triliun dan sektor tanaman pangan, perkebunan dan peternakan Rp1,2 triliun. (end/ant)
Tanggal | Category | Headline | Details |
---|---|---|---|
2024-11-05 10:14:21 | BIS | REALISASI INVESTASI MASUK KALSEL CAPAI RP18,13 TRILIUN PADA 2024 | 30936767 IQPlus, (5/11) - Kepala Dinas Penanaman Modal, Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) Endri menyampaik... Readmore |
2024-11-05 10:17:12 | BIS | PENGELOLA BIJB: OKUPANSI PESAWAT KE SINGAPURA CAPAI 80 PERSEN | 30936864 IQPlus, (5/11) - Pengelola Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) Kertajati menyebutkan tingkat okupansi (load factor) penumpang pada pesa... Readmore |
2024-11-05 10:04:21 | BIS | KEMENHUB HIMBAU MASKAPAI BBN AIRLINES INDONESIA PASTIKAN HAK PENUMPANG TERPENUHI | 30936142 IQPlus, (5/11) - Pada Oktober 2024 lalu, BBN Airlines Indonesia selaku Badan Usaha Angkutan Udara (BUAU) telah melaksanakan penerbangan nia... Readmore |
2024-11-05 10:07:25 | BIS | ZULHAS: UPAYA PENINGKATAN PERTANIAN DILAKUKAN LEWAT CETAK SAWAH BARU | 30936360 IQPlus, (5/11) - Menteri Koordinator Bidang Pangan (Menko Pangan) Zulkifli Hasan menyatakan bahwa upaya meningkatkan sektor pertanian dilak... Readmore |
2024-11-05 09:18:08 | BIS | PT TIMAH SERAHKAN BANTUAN PANGAN BAGI WARGA DI PANGKALPINANG | 30933417 IQPlus, (5/11) - PT Timah gerak cepat membantu warga Kelurahan Gajah Mada dan Pintu Air, Kecamatan Rangkui, Kota Pangkalpinang yang terdamp... Readmore |