News

BANK MANDIRI RILIS LIVIN KPR, PERMUDAH NASABAH AJUKAN KREDIT RUMAH

2024-07-01 08:40:02 | category : BIS | company id : BMRI

18230962 IQPlus, (1/7) - PT Bank Mandiri (Persero) Tbk menghadirkan fitur terbaru yaitu Livin KPR yang tersedia di mobile banking Livin. by Mandiri untuk memudahkan nasabah dalam mencari rumah yang sesuai sekaligus mengajukan kredit kepemilikan rumah (KPR). Perseroan menyampaikan, kehadiran fitur Livin. KPR diharapkan dapat mengoptimalkan akuisisi KPR dan meningkatkan portfolio Mandiri KPR di tahun 2024. Saat ini, catat Bank Mandiri, pencairan KPR telah meningkat sebesar 31,4 persen secara year-on-year (YoY). "Saya percaya bahwa inovasi dan kualitas adalah kunci dalam menghadirkan pengalaman perbankan terbaik bagi nasabah kami," kata Direktur Utama Bank Mandiri Darmawan Junaidi di Sarinah, Jakarta, Jumat. Fitur Livin KPR menawarkan berbagai kemudahan seperti pilihan properti variatif, suku bunga kompetitif, diskon biaya provisi, serta formulir pengajuan yang simpel. Nasabah dapat dengan mudah mencari properti sesuai preferensi harga dan ketersediaan fasilitas umum di sekitarnya, sambil merencanakan keuangan dengan fitur Simulasi Angsuran serta memantau status aplikasi KPR secara real-time melalui Tracking KPR. Pada kesempatan yang sama dalam acara Livin. Beyond Fest, Jumat, Bank Mandiri turut meluncurkan kampanye #BeyondSuperAPP. Dalam kampanye terbarunya, Bank Mandiri menghadirkan tiga pilar utama, yaitu "Everyday Banking and More!", "Beyond Banking", dan "The Next Level of Banking Experience". "Sebagai super app terdepan di bidang finansial dan gaya hidup, Livin. by Mandiri telah menjadi andalan dalam mempermudah transaksi harian serta menghadirkan hiburan yang membawa kebahagiaan bagi pengguna, seperti fitur kami Livin. KPR dan Livin Sukha," kata Darmawan. (end/ant)



Tanggal Category Headline Details
2024-07-01 08:40:02 BIS BANK MANDIRI RILIS LIVIN KPR, PERMUDAH NASABAH AJUKAN KREDIT RUMAH 18230962 IQPlus, (1/7) - PT Bank Mandiri (Persero) Tbk menghadirkan fitur terbaru yaitu Livin KPR yang tersedia di mobile banking Livin. by Mandiri... Readmore
2024-07-01 08:43:32 BIS DIAN SISWARINI KURANGI TAMBAH KEPEMILIKAN SAHAM XL AXIATA 18231283 IQPlus, (1/7) - Dian Siswarini sebagai Presiden Direktur PT XL Axiata Tbk. (EXCL) telah mengurangi porsi kepemilikan sahamnya pada tanggal... Readmore
2024-07-01 08:47:18 BIS MENTERI PUPR: TOL SOLO-YOGYA DIOPERASIKAN SAMPAI KLATEN PADA JULI 2024 18231608 IQPlus, (1/7) - Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono menyatakan proyek Tol Solo-Yogyakarta akan bisa diope... Readmore
2024-07-01 08:50:03 BIS SARI KREASI BOGA (RAFI) AKAN BAGIKAN DIVIDEN PADA 26 JULI 2024 18231643 IQPlus, (1/7) - PT Sari Kreasi Boga Tbk. (RAFI) akan membagikan Dividen Tunai untuk periode tahun buku 2023. Eko Pujianto Direktur Utama... Readmore
2024-07-01 08:54:08 BIS HEXINDO ADIPERKASA RAIH PENGHASILAN NETO USD612,32 JUTA HINGGA MARET 2024 18231804 IQPlus, (1/7) - PT Hexindo Adiperkasa Tbk (HEXA) meraih penghasilan neto sebesar USD612,32 juta hingga periode 31 Maret 2024 turun dari pen... Readmore

Start learning, Fast Earning

Easy guide to Start

Download ProClick

Care Center
021 – 8378 0888
Dealing Room
021 – 8378 0900