TRADING_IDEA_040621

PROFINDO RESEARCH 4 Juni 2021

Bursa saham Amerika Serikat (AS)mencatatkan penurunan pada perdagangan Kamis (3/6) didorong oleh kekhawatiran investor tentang inflasi, pengurangan stimulus dan kenaikan pajak perusahaan.
Dow30 -0.07%, S&P500 -0.36% Nasdaq -1.03%

Bursa Saham Eropa ditutup mayoritas melemah pada perdagangan Kamis (3/6) karena minimnya sentimen dan investor sedang memantau kebijakan bank sentra US terkait dengan tekanan inflasi jelang rilis data penyerapan tenaga kerja.

FTSE 100 +0.39%, DAX +0.23%, CAC 40 +0.50%

Mayoritas bursa Asia ditutup di zona hijau pada perdagangan Kamis (3/6/), setelah beberapa investor bereaksi terhadap data ekonomi terbaru di China dan Jepang.
Nikkei +0.39%, HSI -1.12%, Shanghai -0.36%, Kospi +0.72%.

Harga emas bergerak melemah pada Kamis (3/6) terdorong dollar yang kembali menguat setelah data pengangguran US mengalami perbaikan. Harga minyak ditutup stabil setelah cadangan minyak US mengalami penurunan akibat meningkatnya jumlah permintaan yang memberikan ekspektasi adanya pemulihan ekonomi.

Gold -1.95%, WTI Oil +0.17%
Indeks Harga Saham Gabungan

IHSG pada perdagangan Kamis 3 Juni 2021 ditutup menguat sebesar 0.99% berhasil rebound dari support 6000 dan bergerak menembus resisten 6065. Stochastic bergerak menuju area overbought dan MACD goldencross pada area oversold. Transaksi IHSG sebesar 12.672 Trilyun, Sektor idxinfra dan idxenergy menjadi sektor pengerek IHSG. Asing netbuy 888.85 Milyar. Pada perdagangan Jumat 4 Juni 2021, IHSG diprediksi akan bergerak menguat terbatas menguji resisten 6110 dengan support pada area 6065.

Saham saham yang dapat diperhatikan antara lain MIKA, BBCA, INKP, SMGR, KLBF, INDF.
DISCLAIMER ON


Lastest Post