TRADING_IDEA_160321

PROFINDO RESEARCH 16 Maret 2021

Indeks saham Dow Jones naik ke rekor tertinggi pada perdagangan Senin (15/3/21) setelah investor berfokus pada pemulihan ekonomi dari corona virus dan menanti isyarat dari The Fed terkait penentuan tingkat suku bunga acuan pada hari Kamis minggu ini

Dow30 +0.53%, S&P500 +0.65% Nasdaq +1.05%

Bursa Eropa bergerak melemah pada perdagangan Senin (15/3/21), investor masih menanti hasil keputusuan Komite Pasar Terbuka Federal (Federal Open Market Committee/FOMC) dijadwalkan menggelar rapat pada 16 dan 17 Maret dengan agenda penentuan suku bunga acuan. FTSE 100 -0.17%, DAX -0.28%, CAC 40 -0.16%

Bursa saham Asia ditutup beragam pada perdagangan Senin (15/3/21), di tengah optimisme pelaku pasar global terkait pemulihan ekonomi Amerika Serikat (AS) pasca-pengesahan stimulus fiskal US$ 1,9 triliun. NIKKEI +0.17%, HIS +0.33%, Shanghai -0.96%, Kospi -0.28%

Harga emas naik pada perdagangan Senin (15/3/21) menguat tipis, naik 2 hari berturut-turut meskipun terjadi penguatan pada Dollar US. Harga minyak mentah melemah tipis pada Senin (15/3/21) terdorong aksi profit taking yang dilakukan oleh investor dan meningkatnya supply minyak mentah.

Gold +0.27%, WTI Oil -0.43%
Indeks Harga Saham Gabungan

IHSG pada perdagangan Senin 15 Maret 2021 ditutup melemah sebesar 0.53% gagal menembus resisten pada level 6400. Stochastic goldencross, MACD cenderung flat. Transaksi IHSG sebesar 11.172 Trilyun, Sektor trade dan agri menjadi pengerek IHSG, Asing netsell 160.24 Milyar. Pada perdagangan Selasa 16 Maret 2021, IHSG diprediksi bergerak melemah untuk menguji support pada 6300 dengan resisten pada level 6400. Saham-saham yang dapat diperhatikan adalah EXCL, INCO, KAEF, LPKR, MNCN, PTPP.

DISCLAIMER ON


Lastest Post