TRADING_IDEA_211220

PROFINDO RESEARCH 21 Desember 2020

Indeks-indeks utama Wall Street ditutup melemah pada perdagangan 18 Desember 2020. Setelah dibuka pada level tertinggi, indeks-indeks utama terseret oleh ketidakpastian negosiasi stimulus. Indeks Dow Jones -0.41%, S&P500 -0.35% dan Nasdaq -0.07%.

Bursa Eropa berakhir mayoritas melemah dikarenakan profit taking yang dilakukan oleh investor. Indeks FTSE 100 -0.33%, DAX -0.27%, CAC 40 -0.39%.

Bursa Asia ditutup mayoritas melemah terseret ketidakpastian paket stimulus US. HIS -0.67%, Nikkei -0.16%, KOSPI +0.06%

Harga emas dunia dilanda profit taking setelah menguat 3 hari berturut- turut diimbangi oleh didorong sentiment FED yang akan mengucurkan lebih banyak dolar ke pasar dan minyak dunia ditutup menguat didorong optimisme meningkatnya permintaan. Gold -0.18%, WTI Oil 1.45%, Brent Oil 1.59%

Indeks Harga Saham Gabungan

IHSG pada perdagangan 18 Desember 2020 ditutup melemah tipis setelah gagal menguji resisten 6160, indicator stochastic menunjukkan jenuh beli. Pada perdagangan 21 Desember 2020, IHSG diperkirakan bergerak mixed dengan kecederungan melemah untuk menguji support 6037 dengan resisten di 6160. Saham-saham yang dapat diperhatikan adalah BJBR, AUTO, ERAA, SAME, BDMN, WIIM.

DISCLAIMER ON

 


Lastest Post