TRADING_IDEA_24821

Profindo Research 24 Agustus 2021

Walstreet ditutup menguat pada perdagangan Senin (23/8). Terdorong oleh sentiment positif setelah FDA menyetujui vaksin Covid-19. Investor juga menunggu hasil dari Jackson Hole Symposium terkait tapering asset yang akan dilakukan oleh The Fed.Dow30 +0.61%, S&P500 +0.85% Nasdaq +1.55%

Bursa Eropa bergerak menguat perdagangan Senin (23/8) setelah Markit Composit PMI Flash Inggris turun menjadi 55,3 dari 59,2 pada Juli, penurunan bulanan ketiga berturut-turut dan pembacaan terendah sejak Februari.DAX +0.28%, FTSE100 +0.30%, CAC40 +0.86%

Bursa Asia ditutup menguat pada penutupan perdagangan Senin (23/8), setelah pasar optimis berkat sentiment yang datang dari China.Nikkei +1.78%, HSI +1.05%, Shanghai +1.45%, Kospi +0.97%.

Harga emas kembali menguat diatas $1800 setelah penurunan treasury yield US, setelah investor yakin tapering akan dilaksanakan dengan tempo yang lambat. Harga minyak mentah bergerak menguat terdorong sentiment vaksin Pfizer mendapatkan persetujuan dari FDA terkait dengan kebijakan vaksin bagi seluruh rakyat US demi mencapai herd immunity. Gold +1.33%, WTI Oil +5.41%

Indeks Harga Saham Gabungan

IHSG pada perdagangan Senin 23 Agustus 2021 ditutup pada 6109 atau menguat 1.31% IHSG melanjutkan penguatan membentuk full candle menjelang pengumuman PPKM yang dilaksanakan pada malam hari. Stochastic golden cross di area oversold dan MACD bergerak negative. Transaksi IHSG sebesar 12.633 Trilyun, Sektor idxenergy dan idxtechno menjadi sektor penguat IHSG. Asing netbuy 156.94 Pada perdagangan Selasa 24 Agustus 2021, IHSG diprediksi berpotensi melanjutkan penguatan dengan support pada 6080 dan resisten pada 6130. Saham saham yang dapat diperhatikan INDY, KAEF, LSIP, LPPF, PGAS, WSKT.

Disclaimer ON


Lastest Post