Profindo Trading Idea 190108

Selamat pagi,

Wall Street pada perdagangan Senin waktu setempat berakhir menguat tipis dikarenakan investor wait and see perkembangan perundingan perdagangan antara AS dan China yang sedang berlangsung pada Senin hingga Selasa waktu setempat. Adapun, dalam perundingan tersebut, Kementerian Luar Negeri China mengatakan bahwa kedua negara tersebut telah menunjukkan keinginan kuat untuk bekerja sama dan juga China siap untuk menyelesaikan perseteruan dagang berdasarkan posisi yang setara dengan AS. Sementara itu, kenaikan di Wall Street didorong terutama menguatnya sektor konsumer dan sektor energi. Dow Jones +0.42%, S&P500 +0.70%, Nasdaq +1.26%.

Bursa Eropa ditutup melemah tipis ditekan oleh penurunan sektor layanan kesehatan, dan sektor makanan dan minuman. Meskipun demikian, penurunan di bursa Eropa tertahan dikarenakan investor berfokus pada perkembangan perundingan perdagangan lebih lanjut antara AS dan China untuk menyelesaikan perseturuan dagang. FTSE100 -0.39%, DAX -0.18%, CAC40 -0.38%, Stoxx600 -0.15%.

Harga minyak mentah dunia ditutup menguat didorong oleh langkah pengurangan produksi dari organisasi negara-negara pengekspor minyak atau OPEC usai adanya laporan bahwa Arab Saudi berencana untuk memotong ekspor minyak menjadi menjadi sekitar 7,1 juta barel per garu pada akhir Januari.

IHSG pada perdagangan kemarin ditutup menguat terutama ditopang menguatnya sektor agri dan infrastruktur. Asing mencatatkan net buy sebesar Rp 398.59 miliar dengan saham BBCA dan BBNI menjadi net top buyer, sedangkan saham MYRX dan ASII menjadi net top seller. Kami memperkirakan indeks pada hari ini bergerak mixed cenderung melemah akibat profit taking usai mencatatkan kenaikan selama tiga hari berturut-turut kemarin. Range pergerakan IHSG pada hari ini yaitu 6264-6333. Saham yang diperhatikan adalah PNBN (buy), ICBP (buy), EXCL (buy), ANTM (SoS), SSMS (SoS), dan ACES (buy)

 

DISCLAIMER ON

 

 

 


Lastest Post