Profindo Trading Idea 190507

Selamat pagi,

Bursa Amerika mengakhiri perdagangan kemarin dengan pelemahan, namun pelemahan ini mengecil dibandingkan dengan pada saat pembukaan perdagangan. Indeks melemah setelah Donald Trump mengancam akan menaikan tarif impor dri 10% menjadi 25% terhadap barang-barang impor China senilao USD 200 miliar. Namun indeks memdapat sentimem positif dari pernyataan China yang masih akan melanjutkan perundingan perdagangan dengan AS di minggu ini. Indeks Dow Jones -0.25%, S&P500 -0.45% dan Nasdaq -0.50%.

Bursa Eropa ditutup anjlok akibat tensi perang dagang antara AS dan China memanas setelah pernyataan Donald Trump yang mengancam akan menaikan tariff impor China, meskipun data ekonomi zona euro tercatat positif. Service PMI zona euro naik ke level 52.8 di atas estimasi 52.5. Retail sales juga tercatat naik sebesar 1.9% di atas estimasi 1.8%.Indeks FTSE 100 dirutup karena libur. DAX -1.01% dan CAC 40 -1.18%. STOXX 600 -0.88%.

Harga minyak mentah dunia berakhir di zona hijau di tengah ketegangan AS dan Iran memanas. AS sedang mengirimkan sekelompok kapal perang serta satuan tugas pembom ke Timur Tengah untuk mengingatkan kepada Iran untuk tidak menyerang kepentingan AS. 

IHSG kembali melanjutkan pelemahan di hari ketiga berturut-turut  dikarenakan sentiment dalam negeri dan juga luar negeri yang negative. Data GDP Indonesia kuartal I 2019 tercatat hanya tumbuh 5.07% yang dibawah estimasi 5.18% dan sentimen melemahnya nilai tukar Rupiah selama sepuluh hari berturut-turut membuat indeks kembali di zona merah. Selain itu ancaman perang dagang antara AS dan China dimana Donald Trump mengancam akan menaikan tarif terhadap barang-barang China juga ikut mendorong indeks turun lebih jauh. Asing kembali mencatatkan net sell sebesar Rp 837 miliar dengan saham BBRI dan BMRI menjadi net top seller, sedangkan saham BTPS dan INKP menjadi net top buyer. Kami perkirakan untuk perdagangan hari ini indeks berkemungkinan untuk tenikal rebound setelah membentuk bullish hammer candle. Range pergerakan indeks berada pada level 6207-6337.

Saham-saham yang dapat diperhatikan adalah SMGR (buy), EXCL (SoS), UNVR (SoS), AKRA (buy), HOKI (buy), dan WSBP (buy).

 

DISCLAIMER ON


Lastest Post