Profindo Research 18 Mei 2022
Wall Street ditutup menguat pada Selasa (17/5) terdorong oleh kenaikan saham-saham megacaps setelah hasil penjualan ritel pada bulan April meningkat sebesar 0.9%, mengurangi ketakutan investor terhadap perlambatan pertumbuhan ekonomi. Sementara The Fed akan tetap mendorong pengetatan kebijakan moneter sampai inflasi turun.Dow30 +1.34%, S&P500 +2.02% Nasdaq +2.76%
Bursa saham Eropa ditutup menguat pada Selasa (17/5), terdorong reboundnya market global. Investor masih memantau dari dampak kenaikan tingkat suku bunga terhadap pertumbuhan ekonomi dunia secara keseluruhan.DAX +1.59%, FTSE100 +0.72%, CAC 40 +1.30%
Bursa Asia mayoritas ditutup menguat pada perdagangan Selasa (17/5), meskipun sejumlah rilis data ekonomi memperkuat rasa takut investor bahwa pemulihan ekonomi global mungkin lebih rentan dari yang diduga sebelumnya, bahkan pada saat tekanan inflasi tetap tingi.Nikkei +0.42%, HSI +3.11%, Shanghai +0.65%, Kospi +0.92%.
Harga emas stagnan pada Selasa (17/5) akibat melemahnya USD dan imbal hasil surat hutang US. Harga minyak melemah setelah Uni Eropa berencana menerapkan tarif bagi minyak RusiaGold -0.01%, WTI Oil -1.02%
Indeks Harga Saham Gabungan
IHSG pada perdagangan Jumat 13 Mei 2022 ditutup pada 6644, menguat sebesar 0.70%. IHSG berhasil menguat membentuk morning star terdorong oleh reboundnya market global dan meningkatnya cadangan devisa Indonesia. Stochastic bergerak pada area oversold, RSI berada pada oversold dan MACD negatif pada area oversold. Transaksi IHSG sebesar 16.667 Trilyun, Sektor idxenergy dan idxbasic menjadi sektor pengangkat IHSG. Asing netbuy 77.68 Milyar pada pasar regular. Pada perdagangan Rabu, 18 Mei 2022, IHSG berpotensi menguat dengan support pada 6600 dengan resisten pada 6700. Saham-saham yang dapat diperhatikan ADRO, ERAA, TINS, BBKP, SRTG, KAEF.
DISCLAIMER ON