Trading Idea 20 Juli 2022

Profindo Research  20 Juli 2022

Wall Street ditutup menguat pada Selasa (19/7) didorong oleh rilis laporan kinerja paruh kedua yang memuaskan, mengalahkan estimasi, memberikan optimisme bagi investor ditengah tingginya inflasi dan rencana kenaikan suku bunga bank sentral.Dow30 +2.43%, S&P500 +2.76% Nasdaq +3.11%.

Bursa saham Eropa menguat pada perdagangan Selasa (19/7) ditengah rilis kinerja perusahaan paruh kedua dan market yang menantikan rilis kebijakan moneter ECB pada hari Kamis.Dax +2.69%, FTSE 100 +1.01%, CAC40 +2.15%

Bursa Asia ditutup mixed pada Selasa (19/7), ditengah tingginya inflasi dan kenaikan tingkat suku bunga beberapa bank sentral yang dapat berakibat pada resesi ekonomi.Nikkei +0.65%, HSI -0.91%, Shanghai +0.44%, Kospi -0.18%

Harga emas bergerak stagnan pada Selasa (19/7) ditengah melemahnya USD. Harga minyak WTI bergerak menguat berhasil rebound ditengah kekhawatiran perlemahan demand dan resesi ekonomi.Gold -0.04%, WTI Oil +1.04%

Indeks Harga Saham Gabungan

IHSG pada perdagangan Selasa 19 Juli 2022 ditutup pada 6736 menguat 1.154%. Indeks bergerak menguat membentuk full candle ditutup tepat pada resisten 6736, bergerak menguat terdorong oleh. Stochastic positif, RSI positif dan MACD bergerak positif. Transaksi IHSG sebesar 11.29 TrilyunSektor idxioncyc dan idxfinance menjadi sektor pengangkat IHSG. Asing netbuy 225.78 Milyar pada pasar regular. Pada perdagangan Rabu 20 Juli 2022, IHSG berpotensi bergerak menguat dengan resisten pada area 6770  dan support pada 6700. Saham-saham yang dapat diperhatikan EMTK, ADRO, CTRA, BUKA, GZCO, BBKP.

DISCLAIMER ON


Lastest Post