Daily Research 10 April 2023

Profindo Research 10 April 2023

Bursa Saham Amerika menguat pada Kamis (6/4) terdorong oleh reli dari saham alphabet karena investor yang khawatir terhadap perlambatan ekonomi melihat data pekerjaan yang akan datang. Klaim pengagguran awal turun 228.000 per 1 April dibandingkan dengan ekpektasi sebesar 200.000.  

DJIA +0.01%, S&P500 +0.36%, Nasdaq +0.76%

 

Bursa Eropa menguat pada Kamis (6/4) terdorong oleh bertumbuhnya produksi industry Jerman akan tetapi sentiment risiko yang mungkin saja terjadi masih tetap ada karena investor khawatir tentang perlambatan ekonomi global.

Dax +0.50%, FTSE 100 +1.03, CAC40 +0.12%

 

Bursa Asia-Pasifik menguat pada Kamis (6/4) mengekor oleh pergerakan di Wall Street yang menguat dikarenakan klaim dari data pengangguran yang menurun. Jumlah pekerja yang mengajukan klaim pengagguran turun 18.000 menjadi 228.000 dan berada di atas ekpektasi.

Nikkei +0.17%, HSI +0.28%, Shanghai +0.45%, Kospi +1.27%

 

Harga emas melemah ke level $2023 pada Jumat (7/4). Harga minyak WTI melemah tipis di level $80.96 pada Jumat (7/4).

Gold -0.04%, WTI Oil -0.17%

 

Indeks Harga Saham Gabungan

Pada perdagangan Kamis 6 April 2023 IHSG ditutup pada level 6792 melemah sebesar 0.39%. Pergerakan IHSG masih dalam range sideways dan melemah. Dibuka pada zona hijau tak bertahan lama mulai masuk pada zona merah.   Secara teknikal IHSG masih bergerak ranging di area 6780 – 6865 dan bergerak sideways dengan volatilitas yang rendah. Transaksi IHSG sebesar 21.82 T, asing net buy 3.0 T. Sektor teknologi menjadi pemberat bagi pergerakan IHSG. Pada perdagangan Senin 10 April 2023, IHSG diprediksi masih akan bergerak beragam cenderung melemah. Saham-saham yang dapat diperhatikan WIIM, ERAA, WOOD, AUTO, MARK, ASII.

Disclaimer on


Lastest Post