News

JASAMARGA CATAT 109 RIBU KENDARAAN LEWATI JALAN TOL FUNGSIONAL SOLO-YOGYAKARTA-YIA

2024-04-19 07:17:31 | category : BIS | company id : JSMR

10926117 IQPlus, (19/4) - PT Jasamarga Jogja Solo (JMJ) mencatat sebanyak 109.105 kendaraan melewati jalur fungsional Jalan Tol Solo-Yogyakarta-YIA Kulonprogo, asal GT Colomadu, GT Banyudono tujuan Karanganom, Ngawen, Karangnongko (Klaten) sepanjang 25KM. Dalam siaran pers Jasa Marga (18/4) Rachmat JP Corporate Communication PT Jasamarga Jogja Solo menuturkan bahwa Angka ini merupakan jumlah kendaraan yang melewati jalur fungsional selama 11 hari, yaitu pada arus mudik 5-11 April 2024 (satu arah dari Colomadu menuju Ngawen) dan pada arus balik 12-15 April 2024 (satu arah dari Ngawen menuju Colomadu). Direktur Utama PT JMJ Rudy Hardiansyah menyampaikan total kendaraan yang melewati jalur fungsional Jalan Tol Jogja-Solo pada arus mudik sebanyak 60.184 kendaraan. Volume lalu lintas tertinggi pada arus mudik terjadi pada H2 Hari Raya Idulfitri 1445H (11 April 2024) sebanyak 13.177 kendaraan. Selama arus mudik, akses keluar yang menjadi favorit pengguna jalan adalah akses keluar arah Ngawen sebanyak total 40.965 kendaraan. "Sementara itu, pada arus balik, kami mencatat ada total sebanyak 48.921 kendaraan yang melewati jalur fungsional. Volume lalu lintas tertinggi pada arus mudik terjadi pada H+3 Hari Raya Idulfitri 1445H (14 April 2024) sebanyak 15.237 kendaraan. Pada arus balik, akses masuk yang menjadi favorit pengguna jalan adalah akses masuk dari arah Karanganom sebanyak total 25.853 kendaraan,"ujar Rudy. Rudy menjelaskan, setelah dioperasikan secara fungsional hingga tanggal 15 April 2024, jalur fungsional Jalan Tol Jogja-Solo resmi ditutup pada pukul 17.00 WIB dan akan dilanjutkan kembali proses pengerjaan konstruksinya. Jalan tol Jogja-Solo memiliki total panjang 96,57 KM dengan masa konsesi selama 40 tahun. Jalan tol ini merupakan salah satu Proyek Strategis Nasional (PSN) untuk mendukung program pemerintah dalam pemerataan infrastruktur di Indonesia. Proyek ini juga dibangun untuk meningkatkan kelancaran distribusi barang dan jasa (logistik), pengembangan industri dan pariwisata serta meningkatkan konektivitas di Pulau Jawa. Jalan Tol Jogja-Solo memiliki total panjang 96,57 KM dengan masa konsesi selama 40 tahun. Jalan tol ini merupakan salah satu Proyek Strategis Nasional (PSN) untuk mendukung program pemerintah dalam pemerataan infrastruktur di Indonesia. Proyek ini juga dibangun untuk meningkatkan kelancaran distribusi barang dan jasa (logistik), pengembangan industri dan pariwisata serta meningkatkan konektivitas di Pulau Jawa. (end)



Tanggal Category Headline Details
2024-04-19 07:17:31 BIS JASAMARGA CATAT 109 RIBU KENDARAAN LEWATI JALAN TOL FUNGSIONAL SOLO-YOGYAKARTA-YIA 10926117 IQPlus, (19/4) - PT Jasamarga Jogja Solo (JMJ) mencatat sebanyak 109.105 kendaraan melewati jalur fungsional Jalan Tol Solo-Yogyakarta-YIA... Readmore
2024-04-19 07:19:49 BIS MENKO HARAP SEKTOR RITEL JADI TULANG PUNGGUNG DI TENGAH KETIDAKPASTIAN 10926293 IQPlus, (19/4) - Tulang punggung perekonomian nasional terutama pada saat ketidakpastian global yang tinggi terjadi. "Kita berharap bahwa... Readmore
2024-04-19 07:25:53 BIS ARKORA HYDRO (ARKO) BERI PINJAMAN KE ANAK USAHA 10926592 IQPlus, (19/4) - PT Arkora Hydro Tbk (ARKO) menandatangani perjanjian pinjaman ke anak usahanya yaitu Nosu Hydro (Nosu) pada tanggal 18 Apr... Readmore
2024-04-19 07:30:10 BIS MENTERI PUPR TARGETKAN PEMBANGUNAN TOL PALEMBANG-BETUNG TUNTAS 2025 10926957 IQPlus, (19/4) - Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono menargetkan pembangunan jalan tol ruas Palembang-Bet... Readmore
2024-04-19 07:32:48 BIS DUKUNG PERTUMBUHAN PARIWISATA, TRANSNUSA BUKA RUTE AMBON-SORONG 10927068 IQPlus, (18/4) - PT Angkasa Pura I Cabang Bandar Udara Pattimura-Ambon dan Maskapai TransNusa membuka rute baru Ambon-Sorong untuk mendukun... Readmore

Start learning, Fast Earning

Easy guide to Start

Download ProClick

Care Center
021 – 8378 0888
Dealing Room
021 – 8378 0900