Bursa saham AS ditutup melemah setelah terjadi perselisihan di Kongres terkait stimulus baru untuk pemulihan ekonomi dari corvid 19. Selain itu investor jugan menantikan kebijakan suku bunga The Fed yang diprediksi tetap mempertahankan 0%-0.25%. DOW +0.43%, S&P +0.74%, NASDAQ +1.67%
Bursa saham Eropa ditutup variative dimana investor menanti kesepakatan stimulus AS. Indeks DAX -0.03%, FTSE +0.40%, CAC -0.22%
Bursa Saham Asia dibuka variative dimana investor menantikan kebijakkan suku bunga The Fed dan Stimulus Pemerintah AS untuk pemulihan Ekonomi. Hang Seng +0.69%, KOSPI +0.26%, Nikkei -0.71%
Harga minyak mentah dunia melemah seiring dengan alotnya perundingan kebijakkan stimulus AS untuk pemulihan ekonomi. Harga emas ditutup menguat menjelang pertemuan The Fed dan ditengah ketidakpastian Stimulus AS. WTI - 0.15%, Brent Oil -0.18%, Gold +0.47%.
IHSG pada perdagangan hari ini diperkirakan akan BULLISH dengan Range pergerakkan 5097-5143 dengan saham-saham yang dapat diperhatikan : SMBR AGRO NIKL GJTL MAPI ICBP