TRADING_IDEA_61021

Profindo Research 6 Oktober 2021

Wall Street ditutup menguat pada perdagangan Selasa (5/10) terdorong oleh reboundnya saham-saham teknologi. Investor juga menanti data payroll bulanan yang rilis pada minggu ini yang dapat mempengaruhi keputusan The Fed terkait pemberian stimulus.Dow30 -0.94%, S&P500 -1.30%, Nasdaq -2.14%

Bursa Eropa ditutup menguat pada perdagangan Selasa (5/10) menghiraukan koreksi bursa AS pada sesi sebelumnya terdorong oleh sektor perbankan dan energi setelah rilis data PMI membawa optimisme terkait pemulihan ekonomiDAX -0.79%, FTSE100 -0.23%, CAC40 -0.61%

Mayoritas bursa Asia ditutup melemah pada perdagangan Selasa (5/10), karena investor masih khawatir dengan krisis energi yang menyebabkan harga komoditas energi kembali melonjak.Nikkei -2.19%, HSI +0.25%, Shanghai closed, Kospi -1.89%

Harga emas bergerak melemah pada perdagangan Selasa (5/10) setelah risk appetite investor kembali dan melakukan aksi beli terhadap aset-aset yang lebih berisiko. Harga minyak menguat setelah OPEC+ hanya meningkatkan produksi sejumlah 400.000 bpd untuk memenuhi permintaan di musim dingin.Gold -0.38%, WTI Oil +1.89%

Indeks Harga Saham Gabungan

IHSG pada perdagangan Selasa 5 Oktober 2021 ditutup pada 6288 atau melemah 0.86% IHSG gagal menembus resisten 6390 tertekan oleh aksi jual yang terjadi pada bursa Asia. Stochastic deadcross pada area overbought dan MACD begerak positif. Transaksi IHSG sebesar 17.577 Trilyun, Sektor idxbasic dan idxinfra menjadi sektor pemberat IHSG. Asing netbuy 968.06M. Pada perdagangan Rabu 6 Oktober 2021, IHSG diprediksi akan konsolidasi dengan support 6260 dan resisten pada 6300. Saham saham yang dapat diperhatikan BBRI, SMRA, SMGR, KRAS, MIKA, UNVR.

Disclaimer On

 


Lastest Post