News

ASLC KEBUT PENJUALAN DI SEMESTER KEDUA TAHUN INI

2024-07-23 10:53:35 | category : BIS | company id : ASLC

20439086 IQPlus, (23/7) - PT Autopedia Sukses Lestari Tbk (ASLC), emiten perdagangan otomotif omnichannel dengan bisnis penjualan mobil bekas retail (Caroline.id), bisnis lelang (JBA) dan bisnis gadai mobil (MotoGadai), terus kebut penjualan di semester kedua tahun ini. ASLC memproyeksikan pendapatan dan laba dapat tumbuh dobel digit pada tahun ini. Salah satu upaya untuk mendorong percepatan penjualan tersebut, Perseroan melalui Caroline.id menjalin kerjasama khusus dengan menjadi trade in partner brand Subaru di acara GIIAS (GAIKINDO Indonesia International Auto Show) tahun ini. Kemitraan ini akan memudahkan para pelanggan yang ingin menukar mobil lama mereka dengan unit Subaru yang diimpikan. Selain memudahkan, Caroline.id juga menawarkan berbagai benefit menarik bagi pelanggan seperti apresiasi nilai tukar tambah, voucher BBM, inspeksi mobil gratis dan cepat, penawaran harga langsung, serta pencairan dana penjualan mobil dalam 1 jam. "Melalui kerjasama ini, ASLC mendapatkan peluang besar untuk mengenalkan lini bisnisnya sehingga bisa memberi tambahan daya dorong dalam mengejar pertumbuhan penjualan di semester 2 tahun ini," kata Presiden Direktur Autopedia Sukses Lestari, Jany Candra. Dengan didukung ekosistem bisnis yang terintegrasi, ASLC terus berupaya meningkatkan pertumbuhan melalui semua lini bisnisnya, baik melalui balai lelang (JBA), penjualan retail kendaraan bekas (Caroline.id) serta gadai mobil (MotoGadai). Dalam hal penjualan sepeda motor (2W) bekas, Perseroan telah resmi mendapatkan izin usaha pada bulan Juni lalu sehingga bisa segera beroperasi dan menjadi tambahan mesin pendorong pertumbuhan pendapatan. Kegiatan usaha perdagangan sepeda motor bekas ini semakin mengukuhkan ASLC sebagai perusahaan yang memiliki ekosistem perdagangan otomotif terlengkap di Indonesia. Secara keseluruhan, ASLC berhasil mencatatkan kinerja yang meyakinkan awal tahun ini. Di kuartal pertama 2024, laba bersih Perseroan tercatat sebesar Rp16,9 miliar, melonjak hingga 655,5% YoY. Di sisi pendapatan, Perseroan membukukan angka Rp 183,3 miliar, atau tumbuh 37,4% dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya. Relokasi Bisnis Motor Bekas Untuk Tingkatkan Penjualan Sementara itu JBA, anak usaha yang merupakan balai lelang kendaraan terbesar di Indonesia, telah resmi memindahkan seluruh aktivitas lelang motor dari cabang Daan Mogot ke cabang Jakarta Raya sejak awal Juli. Pemindahan dilakukan menyusul keberhasilan cabang Daan Mogot menjual melalui lelang lebih dari 8.000 unit motor bekas di semester pertama 2024. Pemindahan lokasi ini bertujuan agar bisa menampung motor bekas lebih banyak lagi dan melayani lebih banyak pelanggan. Dengan demikian, JBA diharapkan siap menghadapi potensi pertumbuhan bisnis penjualan motor bekas di Indonesia. Di Jakarta, JBA Indonesia memiliki 2 cabang yang dapat melakukan lelang motor bekas yaitu JBA Cabang Jakarta Raya di Jakarta Barat dan JBA Cabang Jakarta Tipar yang berada di Jakarta Utara. (end)



Tanggal Category Headline Details
2024-07-23 10:53:35 BIS ASLC KEBUT PENJUALAN DI SEMESTER KEDUA TAHUN INI 20439086 IQPlus, (23/7) - PT Autopedia Sukses Lestari Tbk (ASLC), emiten perdagangan otomotif omnichannel dengan bisnis penjualan mobil bekas retail... Readmore
2024-07-23 10:59:58 BIS ANAK USAHA PERTAMINA PATRA NIAGA PASOK ENERGI KE TIMOR LESTE 20439408 IQPlus, (23/7) - Melalui Pertamina International Timor S.A (PITSA), Indonesia telah memasok kebutuhan energi untuk Timor Leste selama 40 t... Readmore
2024-07-23 11:45:48 BIS RISKY NAYENDRA MENGUNDURKAN DIRI SEBAGAI DIREKTUR TFAS 20442292 IQPlus, (23/7) - Risky Nayendra selaku Direktur PT Telefast Indonesia Tbk. (TFAS) mengundurkan diri. Hal tersebut disampaikan Setiawan Par... Readmore
2024-07-23 11:47:42 BIS ASIA TENGGARA BUTUH 234 RIBU PENERBANGAN BARU HINGGA 2043 20442388 IQPlus, (23/7) - Asia Tenggara akan menjadi salah satu kawasan dengan pertumbuhan penerbangan tercepat di tengah proyeksi permintaan globa... Readmore
2024-07-23 11:30:42 BIS TAMBAH KEPEMILIKAN, HARY TANOESOEDIBJO BELI SAHAM BHIT DI LEVEL Rp48 PER UNIT 20441363 IQPlus, (23/7) - Hary Tanoesoedibjo telah membeli sebanyak 26 juta lembar saham PT MNC Asia Holding Tbk (BHIT). Aksi beli saham BHIT terse... Readmore

Start learning, Fast Earning

Easy guide to Start

Download ProClick

Care Center
021 – 8378 0888
Dealing Room
021 – 8378 0900