News

LABA BERSIH BSBK TUMBUH 203% JADI Rp39,8 MILIAR DI SEMESTER I 2024

2024-07-23 07:41:42 | category : BIS | company id : BSBK

20427580 IQPlus, (23/7) - PT Wulandari Bangun Laksana Tbk (BSBK) mencatatkan laba bersih senilai Rp39,8 miliar pada semester I- 2024, atau meningkat 203,8 persen year on year (yoy) dibandingkan periode sama tahun sebelumnya yang senilai Rp13,1 miliar. Direktur BSBK Daniel Wirawan dalam keterangan resmi di Jakarta, Senin, mengatakan peningkatan laba bersih perseroan tidak terlepas dari faktor eksternal dan internal. "Dari sisi eksternal, kondisi usaha saat ini jauh membaik dibandingkan tahun-tahun sebelumnya. Percepatan pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN) membuat lebih banyak pendatang mengunjungi Balikpapan, karena kota ini merupakan penyangga terdekat bagi IKN, sehingga permintaan akan hunian meningkat. Dari sisi internal, perseroan juga berhasil melakukan efisiensi beban pokok pendapatan yang cukup signifikan," ujar Daniel. Pada semester I-2024, penjualan dan pendapatan usaha perseroan tercatat senilai Rp170,7 miliar, atau meningkat 9,71 persen ...(yoy) dibandingkan periode sama tahun sebelumnya yang senilai Rp155,6 miliar. Daniel menjelaskan, peningkatan pendapatan perseroan ditopang oleh lonjakan penjualan apartemen yang mencapai 51,58 persen (yoy) dibandingkan tahun 2023. Selain itu, lanjutnya, kenaikan pendapatan usaha juga berkontribusi besar, terutama ditopang oleh dua pusat perbelanjaan milik perusahaan. Ia menjelaskan, Mall E-Walk dan Mall Pentacity mengalami kenaikan tingkat hunian (occupancy rate) masing-masing mencapai 97,91 persen dan 82,82 persen pada semester I-2024, dibandingkan dengan 95,80 persen dan 79,26 persen pada periode yang sama tahun lalu. Lanjutnya, faktor eksternal seperti pembangunan IKN Nusantara juga berkontribusi terhadap peningkatan kinerja keuangan perseroan, diantaranya mampu mendorong pertumbuhan ekonomi di kota Balikpapan, Kalimantan Timur (Kaltim). "Tingginya arus pendatang dari luar kota ke Balikpapan terkait pembangunan IKN menyebabkan meningkatnya kebutuhan hunian. Termasuk apartemen yang ditawarkan di kawasan BSBK, baik untuk dibeli maupun disewa," ujar Daniel. (end/ant)



Tanggal Category Headline Details
2024-07-23 07:41:42 BIS LABA BERSIH BSBK TUMBUH 203% JADI Rp39,8 MILIAR DI SEMESTER I 2024 20427580 IQPlus, (23/7) - PT Wulandari Bangun Laksana Tbk (BSBK) mencatatkan laba bersih senilai Rp39,8 miliar pada semester I- 2024, atau meningkat... Readmore
2024-07-23 07:03:27 BIS BURSA WALL STREET REBOUND KARENA SAHAM SEMIKONDUKTOR 20425321 IQPlus, (23/7) - Saham-saham Semikonduktor termasuk di antara saham-saham yang memperoleh keuntungan besar pada hari Senin, rebound dari pe... Readmore
2024-07-23 07:06:10 BIS HARGA MINYAK ALAMI PENURUNAN PADA HARI SENIN 20425461 IQPlus, (23/7) - Harga minyak turun untuk sesi kedua berturut-turut pada hari Senin ke level terendah dalam lebih dari sebulan, karena inve... Readmore
2024-07-23 07:14:21 BIS BSDE TELAH AMANKAN 51% TARGET PRAPENJUALAN 2024 DI PARUH PERTAMA TAHUN INI 20425760 IQPlus, (23/7) - PT Bumi Serpong Damai Tbk (BSDE) sebagai pengembang kota mandiri terbesar dan anggota kelompok properti Sinar Mas Land men... Readmore
2024-07-23 07:17:30 BIS BAKRIE TELECOM CATAT PENDAPATAN USAHA SEBESAR Rp39,45 MILIAR HINGGA MARET 2024 20426099 IQPlus, (23/7) - PT Bakrie Telecom Tbk (BTEL) mencatat pendapatan usaha sebesar Rp39,45 miliar hingga periode 31 Maret 2024 naik dari penda... Readmore

Start learning, Fast Earning

Easy guide to Start

Download ProClick

Care Center
021 – 8378 0888
Dealing Room
021 – 8378 0900