News

OJK KEPRI DORONG BPR PERKUAT PERMODALAN DALAM ERA DIGITAL KOMPETITIF

2024-11-15 10:34:24 | category : BIS | company id : EKOM

31937896 IQPlus, (15/11) - Otoritas Jasa Keuangan Provinsi Kepulauan Riau mendorong Bank Perekonomian Rakyat (BPR) dan Bank Perekonomian Rakyat Syariah (BPRS) untuk memperkuat permodalan dalam era digital yang semakin kompetitif. "Dinamika perubahan ekonomi yang terjadi baik secara global maupun regional membawa tantangan yang harus dihadapi oleh industri perbankan, tidak terkecuali BPR/BPRS. Semakin besar tingkat permodalan maka kemampuan untuk menyerap risiko semakin tinggi," kata Kepala OJK Kepri Sinar Danandjaya dalam siaran pers yang diterima di Batam, Jumat. "Selain itu, tingkat permodalan yang tinggi memungkinkan bank beroperasi secara efisien dan memiliki ruang investasi, sehingga mampu memberikan layanan dan produk yang memadai kepada nasabah di era digital saat ini," tambahnya. OJK Kepri menggelar acara "Pembentukan Forum Komunikasi Pemegang Saham Pengendali (PSP) Provinsi Kepulauan Riau" yang dihadiri PSP BPR/BPRS se-Kepri. Untuk menghadapi tantangan dan mengambil peluang tersebut, OJK telah menerbitkan Peraturan Otoritas Jasa Keuangan (POJK) Nomor 7 Tahun 2024 tanggal 25 April 2024 tentang Bank Perekonomian Rakyat dan Bank Perekonomian Rakyat Syariah yang di dalamnya mengatur mengenai penguatan permodalan melalui konsolidasi BPR/BPRS. (end/ant)



Tanggal Category Headline Details
2024-11-15 10:34:24 BIS OJK KEPRI DORONG BPR PERKUAT PERMODALAN DALAM ERA DIGITAL KOMPETITIF 31937896 IQPlus, (15/11) - Otoritas Jasa Keuangan Provinsi Kepulauan Riau mendorong Bank Perekonomian Rakyat (BPR) dan Bank Perekonomian Rakyat Syar... Readmore
2024-11-15 10:44:43 BIS RI KANTONGI PENDANAAN HIJAU Rp20,15 TRILIUN UNTUK SEKTOR KELISTRIKAN 31938480 IQPlus, (15/11) - Indonesia mengantongi pendanaan hijau sebesar 1,2 miliar euro atau sekitar Rp20,15 triliun untuk sektor kelistrikan dari... Readmore
2024-11-15 10:48:43 BIS BI : UTANG LUAR NEGERI RI CAPAI USD427,8 MILIAR DI TRIWULAN III 2024 31938747 IQPlus, (15/11) - BI mencatat Utang Luar Negeri (ULN) Indonesia pada triwulan III 2024 terkendali. Posisi ULN Indonesia pada triwulan III 2... Readmore
2024-11-15 10:55:24 BIS TERKAIT VOLATILITAS SAHAMNYA, INI JAWABAN MANAJEMEN SEGAR KUMALA KE BEI 31939204 IQPlus, (15/11) - PT Segar Kumala Indonesia Tbk. (BUAH) emiten Perdagangan besar buah-buahan dan daging unggas menjelaskan surat dari Bur... Readmore
2024-11-15 10:57:45 BIS PENJUALAN RITEL TIONGKOK ALAMI PERTUMBUHAN TERCAPAT DI OKTOBER 31939343 IQPlus, (15/11) - Penjualan ritel Tiongkok bulan lalu tumbuh paling cepat sejak awal tahun, menurut data resmi pada hari Jumat sebuah tand... Readmore

Start learning, Fast Earning

Easy guide to Start

Download ProClick

Care Center
021 – 8378 0888
Dealing Room
021 – 8378 0900